Sabtu, 30/09/2023 Universitas Islam Malang melaksanakan inagurasi maba dan sekaligus penghargaan ORMAWA dilingkungan UNISMA yang dilaksanakan di gedung bundar. Acara
tersebut secara resmi dibuka oleh Rektor Universitas Islam malang Prof. Dr. H.
Maskuri.,M.Si dengan tema mahasiswa baru kaya potensi, semangat berkreasi dalam
apresiasi seni.
Acara
dimulai pada pukul 06.00 dan diakhiri pada pukul 11.30 tepat. Acara tersebut
dihadiri oleh seluruh mahasiswa baru, Ormawa, Jajaran Dekanat dan wakil dekan 3
bidang kemahasiswaan dan kurang lebih dihadiri sekitar 2.500 peserta. Dalam acara
tersebut setiap fakultas unjuk kebolehan dengan menampilkan kreatifitas dari
masing-masing fakultas. Fakultas ilmu administrasi yang di wakili oleh saudara
Bintang Hadi menampilkan stand up comedi mendapatkan apresiasi dari dekan
fakultas dan tentunya seluruh mahasiswa baru karena mampu menghibur para
penonton.
Pada
ajang penghargaan, ormawa fakultas ilmu administrasi mendapatkan penghargaan
sebagai oramawa berprestasi terbaik 1 di lingkup Universitas Islam Malang dengan
standart akreditasi unggul. Total perolehan poin sebanyak 597 poin yang
berhasil diraih oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa. Tentunya hal ini tidak luput dari jerih payah dan usaha seluruh anggota DPM yang telah mengupayakan segala sesuatunya untuk tetap menjaga kekompakan dan kekeluargaan seluruh anggotanya.